Jumat, 16 Desember 2011

Drawing Exhibition "PINK"

foto: dokumen GEMA
Sabtu (16/12/2011) telah diadakan pembukaan acara DRAWING EXHIBITION “PINK” yang diselenggarakan oleh  Disain Grafis angkatan 2011. Pameran ini menjadi salah satu bentuk nyata hasil kerja keras anak-anak Disain Grafis selama 1 semester dalam mengikuti mata kuliah menggambar. Pameran ini khusus dipersembahkan dalam mata kuliah menggambar. Dalam pameran ini, ada 103 karya anak Disain Grafis yang sudah dikerjakan selama satu semester  dengan menggunakan media pensil dan pulpen di atas kertas.

Acara dibuka dengan penampilan dari mahasiswa Disain Grafis 2011 pada pukul 10.00 WIB. Ridho Rizky  Pratama & friends (DG 1 B) menyanyikan lagu If I Let You Go milik Westlife dan Masih Ada - Ello, dengan iringan gitar. Penampilan selanjutnya masih datang dari anak Disain Grafis, Muammar Rifky dan Revozan Agustinus (DG 1 A). Mereka membawakan 4 lagu secara akustik, Start milik Depapepe, I Miss You - Blink, Masih Ada-Ello, dan Perfect - Simple Plan. Acara dilanjutkan dengan sambutan dari ketua acara, Danang Eko Prasetyo, disusul dengan Bapak Saepul Bahri selaku dosen mata kuliah menggambar, Ibu Anggi Anggarini yang mewakili Bapak Cecep Gunawan, dan sambutan dari Yudi Bayong Purwanto sebagai penulis dalam acara ini.

Acara berikutnya, penampilan yang memukau dari Okto & friends yang membawakan 5 lagu dengan sentuhan harmonisasi gitar akustik yang ditampilkan. Acara ditutup dengan pemberian simbolis cinderamata yang diberikan oleh ketua panitia kepada Ibu Anggi Anggarini berupa gambar karikatur Bapak Cecep Gunawan selaku Ketua Jurusan.

Terdapat 12 karya menggambar  terbaik  yang dipilih oleh Ibu Anggi Anggarini dengan Bapak Saepul Bahri. Setiap karya yang terpilih mendapat label di pojok kiri bawah figura yang bertuliskan “Karya Menggambar Terbaik”. Berikut daftar peserta pameran yang terpilih mendapat Karya  Menggambar Terbaik.
1. Nama : Matias Ramadani
    Judul   : Putus Nyambung
    Media : Pulpen di atas kertas
2. Nama : Rizky Imaduddin
    Judul   : Kehangatan di dalam Besi yang Dingin
    Media : Pulpen di atas Kertas
3. Nama : Winda Gusniana Lestari
    Judul   : Lebaran
    Media : Pulpen di atas kertas
4. Nama : Novan Syahrizal
    Judul   : Head
    Media : Pensil di atas kertas
5. Nama : Fahmi Abrar Dzulkarnaen
    Judul   : Angin
    Media : Pulpen di atas kertas
6. Nama : Endara Darata
    Judul   : Coretan Garis Keras
    Media : Pulpen di atas kertas
7. Nama : Anisa Dwi Lestari
    Judul   : Kulit Emas
    Media : Pulpen di atas kertas
8. Nama : M Imam Istamar
    Judul   : Yang Bawah Lebih Asik
    Media : Pulpen di atas kertas
9. Nama : Dita Safitri
    Judul   : Cowboy
    Media : Pensil di atas kertas
10. Nama : M Ilhamdzat
    Judul   : Focussion
    Media : Pulpen di atas kertas
11. Nama : Rr. Vara Q
    Judul   : Sangat Menguntungkan
    Media : Pulpen di atas kertas
12. Nama : Nurul Muthmainah
    Judul   : Kering
    Media : Pensil di atas kertas


oleh : Dita Safitri 

0 comments:

Posting Komentar