Minggu, 03 Maret 2013

Kuliah Umum AB Bernuansa Merah Maroon


Kamis (28/2) lalu, bertempat di lantai 3 Gedung Direktorat Politeknik Negeri Jakarta (PNJ) telah diselenggarakan acara kuliah umum Administrasi Bisnis. Mahasiswa Administrasi Bisnis sangat antusias menyambut acara ini. Terbukti tepat pukul 07.30 mahasiswa tingkat 1 dan 2 sudah menempati Gedung Direktorat. Kulum AB GREATerpreneur ini mengangkat tema "Explore Ourself to be a Great Entrepreneur" dengan harapan semoga mahasiswa AB nantinya bisa menjadi pengusaha yang besar dan sukses.

Acara yang disponsori oleh Bolo-bolo, XL, Standard, Percetakan Sima, dan Nutrifood ini mendatangkan 4 pembicara yaitu Wahyu Liz, Soraya Haque, Dr. Togar M. Simatupang, dan presenter ternama Adi Nugroho.
Dikarenakan terdapat 4 pembicara, acara ini dibagi menjadi 2 sesi. Sesi pertama yaitu Wahyu Liz dan Soraya Haque. Kedua pembicara ini membuat Gedung Q yang bernuansa merah maroon menjadi ramai karena Wahyu Liz menyelipkan plesetan-plesetan dalam materi yang dibawakan. Pukul 11.30, acara ini dihentikan sementara untuk istirahat sampai pukul 13.00.

Setelah istirahat, acara ini dilanjutkan kembali. Pembicara sesi kedua yaitu Dr. Togar M. Simatupang. Namun, karena berhalangan hadir digantikan oleh Ibu Isti. Sedangkan untuk pembicara terakhir yaitu Adi Nugroho memberikan tips-tips jitu untuk melakukan suatu bisnis: jangan pernah takut, jangan terlalu banyak mikir, berani bertindak. Kalau gagal jangan berhenti mencoba dan yang pasti berdoa, jujur, serta tawakal. Acara ini ditutup pukul 16.20.

Teks: Nurul Hardiyani
Foto: dok. kulum AB

0 comments:

Posting Komentar