Rabu, 12 Oktober 2011

Wisuda ke-27 PNJ Rangkap Pelantikan Mahasiswa Baru

Depok, GEMA - Wisuda Politeknik Negeri Jakarta ke-27 yang diselenggarakan di Balairung Universitas Indonesia tahun ini berbeda dengan wisuda di tahun-tahun sebelumnya. Pada tahun 2011 ini, upacara wisuda yang diselenggarakan rutin setiap tahunnya menyertakan pula upacara pelantikan Mahasiswa Baru Politeknik Negeri Jakarta. Upacara yang dilangsungkan pada 8 Oktober 2011 ini berjalan sangat khidmat dan tertib. Upacara kali ini dihadiri oleh para wisudawan, wisudawati, orang tua, mahasiswa baru, Direktur PNJ, staf pudir, dosen, serta beberapa direktur perusahaan besar yang bekerjasama dengan PNJ. Upacara berlangsung sejak pukul 8.30 hingga 11.30. Agenda pertama dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya secara bersama-sama setelah Direktur PNJ, para staf, dan kepala jurusan masuk ke dalam Balairung. Kemudian, dilanjutkan dengan pelantikan wisudawan dan wisudawati yang diwakili oleh mereka yang memiliki IPK terbaik di masing-masing jurusannya. Turut bangga atas keberhasilan Stella, wisudawati asal Jurusan Akuntansi yang meraih IPK tertinggi yaitu 3,93. Ketika Direktur PNJ melantik para mahasiswa baru, perwakilan mahasiswa baru yang dipilih berdasarkan nilai tes terbaik maju ke panggung upacara untuk dipakaikan almamater kebanggaan PNJ atau yang biasa disebut Jakun oleh Direktur PNJ yang secara simbolis menandakan para mahasiswa baru telah resmi dilantik dan menjadi mahasiswa resmi di PNJ. Pemakaian almamater oleh direktur ke perwakilan mahasiswa baru tersebut diikuti oleh para mahasiswa baru lainnya. Selain itu, perwakilan wisudawan wisudawati menyerahkan tropi pendidikan kepada perwakilan mahasiswa baru. Dengan harapan para mahasiswa baru dapat mengikuti pendidikan di Politeknik Negeri Jakarta dengan baik dan dapat berprsetasi. Upacara wisuda ditutup dengan menyanyikan lagu Bagimu Negeri, kemudian secara resmi upacara wisuda ke-27 ditutup, semua wisudawan dan wisudawati bersorak gembira dan melemparkan topi toganya sebagai ekspresi kebahagiaan mereka karena berhasil mengikuti pendidikan di PNJ hingga lulus. Semoga para wisudawan/wati dapat memenuhi janjinya, tidak mengecewakan almamater PNJ dan dapat berhasil di dunia kerja serta semoga para mahasiswa baru dapat berprestasi selama menempuh pendidikan di PNJ.


oleh: Fadin

0 comments:

Posting Komentar